Jakarta – Ketua Umum IKDKI Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan, M.T., M.M., I.P.U., ASEAN Eng hadir sebagai narasumber dalam acara Sosialisasi Perda (Sosper) DKI Jakarta No. 2 Tahun 2016 tentang Kepemudaan.
Sosper yang berlangsung di Aula Edotel Pasar Baru, Jakarta Pusat, Minggu, (14/7/2024) ini mengangkat tema “Membentuk Kader yang Memiliki Rasa Solidaritas dan Subsidiaritas”.
Prof Api menyoroti Perda DKI Jakarta tentang Kepemudaan yang harusnya membuka ruang kepada organisasi-organisasi kepemudaan untuk berpartisipasi dalam isu-isu sosial yang ada di Jakarta.
Menurutnya, pemerintah daerah mestinya membuka ruang partisipatif bagi orang muda untuk terlibat secara maksimal.
Narasumber lain, Dosen Universitas Multimedia Nusantara, Bondan Wicaksono, SE., M.E., mengatakan bahwa Perda Kepemudaan Provinsi DKI Jakarta ini merupakan atensi pemerintah terhadap orang muda di Jakarta.
Karena itu, kata Bondan, organisasi-organisasi kepemudaan yang ada di Jakarta harus bisa mempelajari Perda ini untuk kemudian melihat peluang untuk terlibat secara aktif.
Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta, Simon Lamakadu, yang hadir sebagai salah satu narasumber acara ini menjelaskan bahwa Pemerintah DKI Jakarta sangat mendukung kegiatan kepemudaan, baik dalam bentuk sarana maupun prasarana.
“Melalui sosper ini, Pemerintah ingin menyampaikan dukungannya terhadap generasi muda, sehingga mereka bisa maju dan semakin berkembang, karena masa depan bangsa ini tergantung pada pemudanya,” ujar Simon.
Sosper yang digagas oleh Pemuda Katolik Jakarta Pusat ini dihadiri berbagai organisasi kepemudaan di DKI Jakarta, di antaranya GP Ansor, Pemuda Muhammadiyah, Gemabudhi, GAMKI, Persatuan Islam, dan Gemapakti, serta para senior pengurus HAAK Paroki di wilayah Jakarta Pusat.
(Steve Elu)
Leave A Comment